Tetap Fokus Belajar Meski Kuliah Sambil Bekerja, Kenapa Tidak?

Tidak dipungkiri, banyak mahasiswa yang kuliah sambil bekerja, bisa jadi kamu salah satu diantaranya. Tapi, mungkin tidak ya kuliah dan bekerja berjalan beriringan tanpa mengganggu satu dan lainnya? Yes, tentu bisa dong! Kamu bisa coba beberapa tips berikut ini:

  1. Buat Jadwal yang Teratur dan Realistis
    Rencanakan waktu untuk bekerja, belajar, dan istirahat. Buat jadwal harian atau mingguan yang mencakup semua aktivitas, dan pastikan waktu belajar tidak bentrok dengan jam kerja. Atur waktu belajar di saat-saat produktif, misalnya pagi hari atau sebelum tidur. Gunakan aplikasi manajemen tugas atau kalender digital untuk membantumu mengatur deadline, pengingat, dan jadwal belajar.
  2. Fokus pada Prioritas
    Identifikasi mata kuliah atau tugas yang paling penting dan fokuskan perhatian pada hal tersebut terlebih dahulu. Dengan menetapkan prioritas, kamu bisa menyelesaikan pekerjaan dengan lebih efektif dan mengurangi stres.
  3. Belajar dalam Sesi Pendek dan Fokus
    Cobalah belajar dengan metode Pomodoro atau sesi belajar 25-30 menit dengan fokus penuh, kemudian istirahat selama 5-10 menit. Ini akan membantumu lebih efisien dalam mengolah informasi.
  4. Komunikasikan dengan Atasan dan Dosen
    Jika jadwal pekerjaan bertabrakan dengan kegiatan akademik, komunikasikan hal ini kepada atasan atau dosen. Kamu bisa mencari solusi seperti mengatur ulang jadwal atau mendapatkan fleksibilitas.
  5. Beri Diri Sendiri Waktu untuk Bersantai
    Jangan terlalu memaksa diri untuk terus belajar atau bekerja tanpa henti. Sisihkan waktu untuk bersantai atau melakukan aktivitas yang kamu nikmati. Ini penting untuk menjaga keseimbangan hidup dan mencegah burnout.

Dan, pastikan tubuhmu mendapat porsi istirahat yang cukup, ya!