Bisnis Daring bisa berhasil jika didukung oleh komponen-komponen yang sangat menentukan dalam implementasinya (amin, 2018). Komponen bisnis Daring yang harus diperhatikan utamanya oleh perusahaan-perusahaan yang ingin memenangkan pertarungan di dunia Daring atau ingin tetap eksis di era digital sekarang ini antara lain: Data (data), Perangkat Lunak (Software), Keahlian (Skills) dan Jaringan (Network).
- Data
Pemasaran Daring pada pelaksanaannya sama seperti pemasaran di dunia nyata atau Luring. Jika pada pemasaran Luring membutuhkan data riil yang harus diolah, atau perusahaan harus mengedit data untuk keperluan perusahaan, di dunia Daring hal seperti itu juga berlaku namun dalam bentuk yang berbeda. Perusahaan yang bergerak di semua bidang yang menghasilkan produk atau jasa memerlukan data yang akan menjadi materi yang disajikan dalam media Daring seperti website atau jejaring sosial seperti facebook. Pengertian Data adalah fakta berupa Teks, Angka, gambar, kombinasi Teks dan angka serta gambar (gambar 2 dan 3 dimensi), bahkan bisa berupa video (audio visual).Data menjadi modal yang penting untuk keberhasilan sebuah perusahaan dalam menggunakan media Daring. Pada proses pemasaran Daring data menjadi unsur penting yang selanjutnya akan diolah menjadi informasi bagi user atau pengunjung. Itulah sebabnya dikalangan web masterdikenal istilah “Content is King†didalam dunia Daring, seperti di dunia Luring dikenal “pembeli adalah rajaâ€. - Perangkat Lunak (Software)
Perangkat Lunak (software) yang digunakan dalam pemasaran Daring bisa dijumpai atau bisa didapatkan di dunia maya secara gratis (free of charge) atau berbayar. Software yang ada bisa dipelajari dengan mudah oleh siapapun. Beberapa software yang mendukung untuk keperluan pemasaran Daring diantaranya software untuk desain website seperti Dreamweaver , software untuk browser internet seperti Firefox, Google Chrome, Opera, Internet Explorer dan lain sebagainya. Jika anda sudah bisa menguasai bahasa pemrograman seperti HTML dan PHP, maka edit website akan lebih mudah dilakukan. Lebih khusus software yang digunakan dalam pemasaran bisa dilakukan dengan alat bantu seperti Google Analityc, Google Adword, Google Trends dan lain sebagainya. - Keahlian (Skills)
Cara pemasaran Daring atau pemasaran didunia maya memiliki banyak perbedaan dalam banyak hal. Keahlian yang harus dimiliki perusahaan atau perorangan yang ingin berkecimpung dalam pemasaran Daring diantaranya adalah sebagai berikut; Mampu mendesain Situs (Website Design),Mampu Membuat Blog, mampu Optimasi menggunakan mesin pencari (Search Engine Optimization),Mampu memasarkan menggunakan email (email marketing),Mampu Menggunakan Media Sosial (Social Media presence), Mampu menganalisa (Analityc).