Semarang – Fakultas Vokasi Universitas Stikubank (UNISBANK) terus bergerak kenalkan program studi unggulan. Kali ini Fakultas Vokasi mengadakan pelatihan food photography untuk siswa-siswi SMK di Semarang rabu lalu (25/05/2022).
Pelatihan dibuka oleh Dekan Fakultas Vokasi Unisbank, Dr. Retnowati, M.Sc. Dalam sambutannya, Retno memperkenalkan tiga program studi unggulan Vokasi yaitu D3 Perhotelan, D3 Keuangan Perbankan dan D3 Manajemen Informatika. “Pelatihan ini berhubungan dan inline dengan semua program studi yang ada di Fakultas Vokasiâ€,tambahnya.
Dalam pelatihan hadir pula sebagai Narasumber , Triawanda Tirta Aditya, S.DS yang merupakan praktisi di bidang Fotografi Produk,sekaligus content creator dan Entrepreneur. Â Dalam kegiatan tersebut, Adi berbagi skill dan pengalaman bagaimana menghasilkan foto produk yang apik dan estetik dengan menggunakan ponsel. Selain itu para peserta juga diberikan kesempatan untuk praktek bersama dengan dosen-dosen Fakultas Vokasi. Para peserta sangat antusias dan semangat selama kegiatan berlangsung.
Kesan dan pesan tak lupa disampaikan oleh peserta dan narasumber di akhir acara. Pelatihan ini sangat bermanfaat dan dapat menambah wawasan baru untuk kami mengenai fotografiâ€, tutur salah satu peserta. “Kami berharap ,mungkin next time masih ada materi-materi lain yang juga menarik dan lebih menjawab ke tantangan dunia vokasi,â€tambah peserta lain. Adi selaku narasumber berpesan kepada peserta agar jangan cepat puas diri, tetapi harus mau belajar karenadi dunia kerja, kemajuan teknologi dan kreativitas akan terus berkembang. (KA)