Mendengar kata pandemic dan wisata rasanya kedua hal tersebut sangatlah bertolak belakang tapi kita sebagai manusia yang sanggup melihat dari dua sisi, berwisata saat pandemic tidaklah mustahil tentu dengan cara dan tips yang benar sehingga kita tidak menyebarkan Virus dan tidak membawa Pulang Penyakit. Salah satunya ialah dengan menerapkan protocol Kesehatan.
Bisa dimulai dari kebiasaan kecil terlebih dahulu seperti yang diutarakan oleh salah satu dosen Fakultas Pariwisata Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang, Sri Yulianto Fajar Pradapa., A.Par., M.M Par., “Yang selalu saya tekankan kepada anak-anak adalah ketika mau wisata bawa hand sanitizer dan masker beserta cadangan. Jangan hanya bawa satu masker,†Terlihat sederhana bukan? Tapi ini bisa membuat kita dan orang lain jauh lebih aman.
Selain itu hal yang harus kita pertimbangkan ialah agar selalu membawa perlengkapan pribadi seperti contoh peralatan sholat, mengapa demikian? Dengan membawa alat pribadi kita tidak perlu bergantian memakai barang dengan orang lain sehingga resiko untuk tertular dan menyebarkan akan sangat minimal.
Setelah masker, hand sanitizer dan membawa perlengkapan pribadi, tips selanjutnya ialah menjaga jarak, sebagai mahluk sosial tentu kita ingan berintraksi satu sama lain, bertegur sapa tanpa adanya Batasan tapi ditengah masa pandemic seperti saat ini kita haruslah bisa menahan diri untuk kebaikan Bersama, bertegur sapa tetap kita lakukan tentu dengan memperhatikan jarak aman dan tidak bergerombol.
Tips selanjutnya terdengar sederhana dan terkadang sering diabaikan padahal ini merupakan hal yang sengat penting yaitu mencuci tangan dengan sabun, hal mulai disadari oleh pengelola tempat wisata ialah kebutuhn masyarakat mengenai kebersihan, dan ini ditunjukkan dengan banyaknya teempat cuci tangan di setiap destinasi wisata.
Lalu apa yang harus kita lakukan apabila kita tidak sempat untuk mencuci tangan? Hal yang paling mudah ialah dengan menggunakan hand sanitizer.
Kebiasaan sederhana diatas bisa kita lakukan dan ajarkan kepada keluarga kita agar kita tetap bisa berwisita dengan aman nyaman dan tenang disaat pandemi seperti saat ini.