Wakil Rektor Bidang IV Unisbank Semarang Dr. Elen Puspitasari, M.Si yang menangani Hubungan Kerjasama Nasional dan Internasional membuktikan Komitmen Unisbank untuk ikut berkontribusi kepada bangsa Indonesia. Salah satu program yang dilakukan diantaranya adalah berbagi ilmu digital bisnis atau digital marketing di SMK yang ada di Jawa Tengah. Program ini sejalan dengan komitmen kampus menjadikan mahasiswa/I menjadi entrepreneur di usia muda, sehingga generasi muda dimanapun berada bisa mandiri mulai sejak dini. Program WR 4 di implementasikan oleh PMB Unisbank dan dijalankan oleh Dosen-dosen yang kompeten di bidang Digital Bisnis.
Berbagi pengetahuan tentang Digital Marketing atau digital bisnis di SMK ini di ampu langsung oleh Fatkhul Amin, ST., M.Kom Dosen Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Unisbank yang juga seorang penulis buku Bisnis Online yang diterbitkan oleh Penerbit Erlangga. Di harapkan dengan langsung bertemu siswa-siswi akan semakin menggugah dan membangkitkan mereka untuk berwirausaha online saat ini.
SMK 2 Pekalongan, SMK Baitussalam Pekalongan, SMK 1 Demak, SMK 1 Kebumen, SMK 1 Karanganyar Kebumen, SMK Yapek Kebumen dan SMK Batik Sakti 2 adalah SMK-SMK yang sudah merasakan manfaat program ini. Ke depan program-program serupa akan terus digelar di banyak tempat di SMK dan SMA di jawa Tengah.