Kesibukan dunia perkuliahan terkadang membuat mahasiswa lupa bahwa mereka juga memiliki potensi untuk mengembangkan diri di luar kampus seperti memiliki bisnis sampingan. Hal ini, bisa menjadi pilihan tepat untuk mengasah kemampuan berwirausaha, menambah penghasilan, dan membangun jaringan.
Namun, mengelola bisnis di tengah padatnya jadwal kuliah bukan perkara mudah. Banyak mahasiswa yang terjebak dalam dilema: fokus pada bisnis dan mengorbankan prestasi belajar, atau fokus pada kuliah dan menunda mimpi berwirausaha. Berikut beberapa tips yang bisa membantumu:
1.Memilih bisnis yang tepat
- Berapa banyak waktu luang untuk bisnis anda?
- Apa saja ketrampilan anda?
- Apakah anda tertarik dengan bisnis tersebut?
- Dimanakan anda akan menawarkan produk atau jasa, sebelum anda memulai bisnis.
2.Membuat perencanaan yang matang
- Apa yang ingin kamu capai dengan bisnismu? mendapatkan penghasilan tambahan/membangun pengalaman/mengembangkan jaringan.
- Siapa yang ingin kamu tuju dengan produk atau jasamu?
- Bagaimana kamu akan menjangkau target pasarmu?
- Berapa banyak modal dan keuntungan yang kamu perlukan?
- Bagaimana kamu akan membagi waktu antara kuliah dan bisnismu?
3.Mengatur waktu yang baik
- Buatlah jadwal harian, mingguan, dan bulanan yang mencakup waktu untuk kuliah, bisnis, dan kegiatan lainnya.
- Manfaatkan waktu luang untuk mengerjakan bisnis.
- Menggunakan teknologi untuk membantumu mengelola bisnismu, seperti aplikasi manajemen waktu, aplikasi akuntansi, dan media sosial.
- Jika memungkinkan, delegasikan tugas-tugas tertentu kepada orang lain agar kamu tidak kewalahan
4.Tetap fokus pada kuliah
- Prioritaskan tugas-tugas kuliahmu dan selesaikan terlebih dahulu.
- Gunakan teknik belajar yang efektif agar kamu bisa belajar dengan lebih efisien.
- Jika kamu kesulitan dengan suatu mata kuliah, jangan ragu untuk meminta bantuan kepada dosen atau temanmu.
5.Menjaga kesehatan
- Makanlah makanan yang sehat dan bergizi agar kamu memiliki energi yang cukup untuk beraktivitas.
- Tidurlah yang cukup agar kamu bisa tetap fokus dan konsentrasi.
- Lakukan olahraga secara teratur agar kamu tetap sehat dan bugar.
- Temukan cara untuk mengelola stres agar kamu tidak mudah lelah dan saki
Menjalankan bisnis sampingan sebagai mahasiswa memanglah menantang, tapi bukan berarti tidak mungkin. Dengan strategi yang tepat dan disiplin, kamu bisa mengelola keduanya dengan baik dan mencapai tujuanmu.