Baru-baru ini Fakultas Vokasi Universitas Stikubank mendapatkan kunjungan dari SMK Negeri 2 Adiwerna. Kunjungan ini adalah kelanjutan dari kerjasama antara Universitas Stikubank dan SMK Negeri 2 Adiwerna dalam Program SMK Pusat Keunggulan Tahun 2022, dimana Universitas Stikubank terpilih sebagai pendamping program SMK-PK di SMKN 2 Adiwerna.
Kepala Sekolah, Kaprogdi dan beberapa guru SMK Negeri 2 Adiwerna disambut oleh Rektor Universitas Stikubank beserta Wakil Rektor Bidang Kerjasama Dan Kewirausahaan, Dekan Fakultas Vokasi, dan Kaprogdi di Resto Fakultas Vokasi. Kunjungan ini adalah kunjungan yang pertama bagi SMK N 2 Adiwerna di Kampus Unisbank serta merupakan acara yang penting karena pada kesempatan ini, kedua institusi pendidikan melakukan penandatanganan kerjasama.
Rektor Unisbank, Dr. Edy Winarno, S.T., M.Eng menyambut baik kunjungan ini dan berharap dapat saling belajar dalam pengelolaan pendidikan, sebagai respon dari kebijakan pemerintah untuk memajukan Vokasi. Serta berharap kerjasama tidak berhenti dalam program SMK PK saja.
Senada dengan Rektor Unisbank, Kepala SMKN 2 Adiwerna juga berharap Universitas Stikubank dapat membantu kegiatan pembelajaran di sekolahnya. Dukungan kampus diperlukan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, khususnya dibidang multimedia dan kewirausahaan. Masukan, bimbingan dan bantuan diperlukan juga untuk meningkatkan skill guru dan murid-murid SMKN 2 Adiwerna.
Diskusi berlangsung hangat dan penuh kekerabatan, Wakil Rektor Bidang Kerjasama Dan Kewirausahaan, Dr. Elen Puspitasari, S.E., M.Si turut memberikan pengalamannya dalam mengelola kewirausahaan di Universitas Stikubank. Mata kuliah Kewirausahaan yang diberikan kepada mahasiswa dapat menanamkan jiwa wirausaha kepada mahasiswa. Mahasiswa Unisbank diajar dan didampingi saat mengelola usaha dan diberikan penghargaan sebagai Wiramuda Unisbank pada saat wisuda jika mereka berhasil dalam mengelola usaha mereka. Adapun salah satu kriteria berhasilnya mahasiswa adalah kemampuannya untuk menyediakan lapangan pekerjaan bagi orang lain.
Kegiatan kunjungan dan penandatanganan MOU pada hari Senin (28/11) itu ditutup dengan bertukar cinderamata dan ramah tamah.