3 Hal Yang Harus Diketahui Mahasiswa Baru

Mahasiswa Baru merupakan suatu status yang melekat pada seorang mahasiswa di tahun pertama kuliahnya. Sebagai mahasiswa baru, pastinya adaptasi sangat diperlukan agar dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan serta metode pembelajaran yang baru.

Ada banyak hal yang harus diketahui oleh seorang mahasiswa baru, tetapi penulis merangkum tiga hal penting yang harus diketahui dan dilakukan saat menjadi mahasiswa baru.

1. Mengikuti semua aturan kampus

Setiap kampus memiliki aturan yang harus ditaati oleh mahasiswa, biasanya aturan-aturan tersebut diberikan saat kegiatan pengenalan kampus. Pahami pedoman akademik dan peraturan akademik yang berlaku di kampus, jangan sampai melanggar aturan gara-gara tidak mengetahui aturan tersebut.

2. Berikan First Impression yang baik

Bersikap baik sangat penting. Ramah dan sopan merupakan hal dasar yang harus dipahami. Berikan kesan pertama yang baik pada teman, dosen dan tenaga pendidik yang ada dikampus. Berpakaian yang sopan dan rapi bisa memberikan kesan pertama yang baik. Cobalah tersenyum pada saat bertemu orang yang baru dikenal. Berikan salam pada yang lebih tua.

3. Memiliki Circle yang tepat

Kegiatan pertama yang akan dilakukan sebagai mahasiswa baru adalah pengenalan kampus, di Unisbank disebut dengan Pekaku. Acara ini adalah ajang untuk mengenal banyak teman, cobalah untuk menjalin pertemanan dengan mahasiswa dari program studi lainnya. Tetapi perlu juga memilih teman yang bisa membuatmu melesat maju. Teman yang baik akan memberikan dampak yang positif dalam pengembangan dirimu.

Jangan takut untuk memulai sesuatu yang baru, jangan batasi juga dirimu. Kreativitas diasah lewat masalah yang terjadi. Siapkan dirimu untuk dunia yang baru, masa depan sudah disini.