PENGGUNAAN WEIGHT MOVING AVERAGE UNTUK SISTEM PERAMALAN ESTIMASI JUMLAH MAHASISWA BARU

  • Rina Candra Noor Santi
  • Sri Eniyati
  • Sri Mulyani

Abstract

Penerimaan mahasiswa baru yang diterima di beberapa perguruan tinggi baik negeri ataupun swasta, akan mempengaruhi proses belajar dan mengajar, sehingga dengan mengetahui jumlah mahasiswa baru merupakan salah satu hal yang dapat dipakai untuk bahan perencanaan dalam proses belajar mengajar, karena akan berkaitan dengan jumlah rasio dosen yang ada. Oleh karena itu, sebaiknya perlu dilakukan untuk memprediksi jumlah mahasiswa baru untuk mempersiapkan segala sesuatunya. Peramalan di era modern seperti sekarang ini banyak digunakan. Karena dengan menggunakan peramalan dan prediksi yang ada, maka akan membantu untuk mengetahui jumlah mahasiswa baru yang akan datang. Berdasarkan pengujian dengan menggunakan metode WMA yang sudah dilakukan dalam penelitian diperoleh hasil-hasil sebagai berikut percobaan menggunakan metode Weighted Moving Average per tiga bulan memperoleh hasil yang diramalkan sebesar 105 sedangkan data asli dalam satu tahun memiliki jumlah 97, percobaan menggunakan metode Weighted Moving Average per lima bulan memperoleh hasil akhir tahun yang diramalkan sebesar107 sedangkan data asli dalam satu tahun memiliki jumlah 99.

References

[1] Aritonang, Lerbin R. 2002. Peramalan Bisnis. Penerbit Ghalia Indonesia.
[2] Alfarisi, S. (2017). Sistem Prediksi Penjualan Gamis Toko Qitaz Menggunakan Metode Single Exponential Smoothing. JABE (Journal of Applied Business and Economic), 4(1), 80-95
[3] Render dan Hizer, Prinsip-Prinsip Manajemen Operasi, Salemba Empat, Jakarta, 2005.
[4] Indrajit, 2001, Analisis dan Perancangan Sistem Berorientasi Object. Bandung, Informatika.
[5] Sobirin, Ahmad. (2019). Sistem Peramalan Peramalan Persediaan Barang Pada Toko Puri Paper Semarang Menggunakan Metode Weighted Moving Average Dan Single Exponential Smoothing. Semarang. Universitas Stikubank Semarang.
Published
2019-12-06
How to Cite
Santi, R., Eniyati, S., & Mulyani, S. (2019). PENGGUNAAN WEIGHT MOVING AVERAGE UNTUK SISTEM PERAMALAN ESTIMASI JUMLAH MAHASISWA BARU. SINTAK, 3. Retrieved from https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/sintak/article/view/7641
Section
Vol 3 (2019)