PERANCANGAN GAME EDUKASI PENGENALAN ANGKA DALAM BAHASA INGGRIS MENGGUNAKAN METODE COLLISION DETECTION

  • Yusnizar Abbas universitas stikubank
  • Edy Winarno universitas stikubank
Keywords: Android, Game, Collision Detection

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia semakin pesat, kebutuhan informasi yang cepat sangat dibutuhkan oleh masyarakat bahkan kebutuhan komunikasi yang cepat dan akurat juga sangat diperlukan untuk memberikan suatu data yang asli (real) khususnya dalam sebuah instansi. Teknologi mobile merupakan teknologi dalam ponsel selular atau smartphone (ponsel pintar) yang bersifat digital. Dengan teknologi ini, semua user terintegrasi satu sama lain sehingga dapat melakukan komunikasi maupun berbagi informasi dimana saja, kapan saja dan siapa saja apabila sudah terkoneksi pada suatu jaringan internet.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode collision detection, dimana metode tersebut digunakan untuk mendeteksi serangan tabrakan dan algoritma boids untuk pergerakan objek dari game. Hasil dari penelitian ini yaitu menghasilkan game mobile android berupa game single player tabrakan dengan angka dan musuh yang dapat melatih kemampuan pemain dalam mengingat dan memahami angka dalam bahasa inggris dan terdiri dari 3 level, yang dapat dijalankan pada smartphone maupun tablet android.

Kata Kunci :  Android, Game, Collision Detection.

References

Arsandy, A, SN, S.M., & Hariadi, M. (2012). Visualisai Gerakan Objek 3d Pada Augmented Reality Dengan Deteksi Tumbukan Berbasis Bounding Box. Pasca Sarjana Jaringan Cerdas Multimedia (Game Teknologi) Teknik Elektro, Teknologi Industri ITS, 1-10.
Darsiharjo.Caturwati, E., Rustiyanti, S. & Sumiati L. (2009) Pengembangan Potensi Tradisi Di Jawa Barat Melalui Pembinaan Sentra-Sentra Budaya Industri Seni Dan Pariwisata, Departemen Pendidikan Nasional, Jakarta. 1-18.
Ekawati, P.L. & Falani, A,Z. (2015) Pemanfaatan Teknologi Game Untuk Pembelajaran Mengenal Ragam Budaya Indonesia Berbasis Android, Jurnal LINK, 1 (22) Februari, pp. 30-36.
Musfirah, Lia. (2014). Penerapan Algoritma Collision Detection dan Boids Pada Game Dokkaebi Shooter. Universitas Muria Kudus. http://perpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/jurnal%20yulianti%20065111.pdf
Nisa, Y.H, dkk. Penerapan Metode Collision Detection Dalam Permainan Berbasis Android. Bogor: Universitas Pakuan
Nugraha, R.M. (2010). Penggunaan Struktur Data Quad-Tree dalam Algoritma Collision Detection pada Vertical Shooter Game. Bandung: Institut Teknologi Bandung
Nugroho, F., & Kurniawan, F. (2012) Permainan Bergenre Petualangan (Adventure Game) Berbasis Android Dengan Konten Pembelajaran Huruf Hijaiyah/Bahasa Arab, Proceeding Seminar Ilmu Pengetahuan Teknik 2012 ”Teknologi Untuk Mendukung Pembangunan Nasional”, Malang, 403-407.
Putrady, E. (2011). Optimasi Collision Detection Menggunakan Quadtree.Makalah IF3051 Strategi Algoritma – Sem. I Tahun 2010/2011, 1-5.
Rahim, F. (2016) Game Edukasi Pengenalan Alat Musik Tradisionl Di Indonesia Berbasis Android, skripsi,Jurusan Teknik Informatika Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Alauddin, Makassar.
Salman, A.G., Chandra, N. & Norman. (2013) Game Edukasi Pengenalan Kebudayaan Indonesia Berbasis Android, ComTech, 2(4) Desember, pp. 1138-1154.
Setyahadi, P. (2014). Rancang Bangun Aplikasi Resep Masakan Berbasis Mobile Web Dengan Metode Case-Based Reasoning. Yogyakarta: Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga
Winarno, E., Ali Zaki, SmithDev. (2014). Pemrograman Web Berbasis HTML 5, PHP, dan JavaScript. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.
Zuniar, F.F. (2017). Implementasi Collision Detection Permainan Fly Bee Menggunakan Game Maker. Universitas Stikubank. http://eprints.unisbank.ac.id/4225/1/SKRIPSI%20FULL%20.pdf
Published
2018-11-14
How to Cite
Abbas, Y., & Winarno, E. (2018). PERANCANGAN GAME EDUKASI PENGENALAN ANGKA DALAM BAHASA INGGRIS MENGGUNAKAN METODE COLLISION DETECTION. SINTAK, 2. Retrieved from https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/sintak/article/view/6642
Section
Vol 2 (2018)