PEMBENTUKAN MODEL KLASIFIKASI DATA LAMA STUDI MAHASISWA STMIK INDONESIA MENGGUNAKAN DECISION TREE DENGAN ALGORITMA NBTREE

  • Syam Gunawan
  • Pritasari Palupiningsih

Abstract

Salah satu kriteria penilaian pada akreditasi program studi adalah penilaian terhadap lama studi
mahasiswa yang lulus tepat waktu.tidak sedikit mahasiwa yang menempuh masa studi melebihi standar
kelulusan yang telah ditetapkan. Sehingga penting bagi program studi untuk mengetahui mahasiswa mana saja
yang memiliki kemungkinan lulus tidak tepat waktu. Untuk itu diperlukan adanya prediksi lama studi
mahasiswa. Salah satu cara untuk dapat memprediksi lama studi mahasiswa adalah dengan membangun model
klasifikasi. Penelitian ini bertujuan untuk membangun model prediksi lama studi mahasiswa menggunakan
Decision Tree dengan algoritme NBTree. Data yang digunakan adalah data nilai akademik serta data cuti
akademik mahasiswa. Hasil yang diperoleh adalah model klasifikasi berupa Naïve Bayes Decision Tree dengan
akurasi 73,45%
Published
2017-11-15
How to Cite
Gunawan, S., & Palupiningsih, P. (2017). PEMBENTUKAN MODEL KLASIFIKASI DATA LAMA STUDI MAHASISWA STMIK INDONESIA MENGGUNAKAN DECISION TREE DENGAN ALGORITMA NBTREE. SINTAK, 1. Retrieved from https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/sintak/article/view/5510
Section
Vol 1 (2017)