PENGEMBANGAN APLIKASI INTERNET GIS KAWASAN 1000 RUMAH GADANG NAGARI KOTO BARU, SOLOK SELATAN, SUMATERA BARAT

  • Surya Afnarius Universitas Andalas
  • Fajril Akbar Universitas Andalas
  • Zikriya Hasanah Universitas Andalas
  • Ikhwan Ikhwan Universitas Andalas
  • Hafid Yoza Putra Universitas Andalas

Abstract

Sumatera Barat adalah salah satu propinsi di Indonesia yang menjadi tujuan wisata karena keunikan
budayanya. Di daerah ini terdapat banyak bangunan adat bagonjong yang dinamai dengan rumah gadang. Satu
Nagari yang terletak di Kabupaten Solok Selatan bernama Koto Baru terdapat Kawasan 1000 Rumah Gadang.
Kawasan ini mempunyai daya tarik wisata yang kuat, yaitu terdapat 138 rumah gadang yang berdiri sejak tahun
1700-an. Namun kawasan ini kurang ramai dikunjungi oleh wisatawan. Karena kawasan ini belum mempunyai
sistem informasi untuk mempromosikannya. Paper ini melaporkan pengembangan sistem informasi tersebut yang
dinamai Aplikasi Internet GIS Kawasan 1000 Rumah Gadang. Aplikasi Internet GIS ini dikembangkan dengan
menggunakan metode waterfall. Aplikasi ini diprogram menggunakan PHP dan Javascript, sedangkan tampilan
user interface dibangun menggunakan framework CSS Bootstrap. PostgreSQL/PostGIS adalah Database yang
digunakan. Peta dasar yang digunakan pada aplikasi ini adalah Google Maps. Hasil pengujian menunjukan
bahwa luaran sesuai dengan apa yang diharapkan. Beberapa fitur utama dari aplikasi ini telah mampu digunakan
sebagai sarana promosi objek wisata “Kawasan 1000 Rumah Gadang” yang berada di Nagari Koto Baru.

Published
2020-07-22
How to Cite
Afnarius, S., Akbar, F., Hasanah, Z., Ikhwan, I., & Putra, H. (2020). PENGEMBANGAN APLIKASI INTERNET GIS KAWASAN 1000 RUMAH GADANG NAGARI KOTO BARU, SOLOK SELATAN, SUMATERA BARAT. Proceeding SENDI_U, 208-213. Retrieved from https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/sendi_u/article/view/7983