PENGARUH SUMBERDAYA APARATUR TERHADAP AKUNTABILITAS DANA PUBLIK

  • IgnatiaKusuma Cahyani Universitas Stikubank
  • Pancawati Hardiningsih Universitas Stikubank
  • Ira Setiawati Universitas Stikubank

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh sumber daya aparaturterhadap
akuntabilitas alokasi dana desa dengan tingkat pendidikan sebagai pemoderasi. Analisis
akuntabilitas alokasi dana desa dilakukan pada setiap tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap
penatausahaan, tahap pelaporan, dan tahap pertanggung jawaban.Penelitian dilakukan di 18 desa
wilayah Kecamatan Undaan Kabupaten Kudus dengan jumlah sampel sebanyak 115 aparat desa
yang terdiri yaitu kepala desa, sekretaris, bendahara, tim pelaksana kegiatan, badan musyawarah
desa, kepala seksi, dan kepala urusan. Teknik analisis Sruktural Equisition Models dengan Warp
Partial Least Square digunakan untuk menguji hipotesis penelitian.Hasil penelitian menunjukkan
sumber daya aparaturberpengaruh positif terhadap akuntabilitas alokasi dana desa pada tahap
perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap penatausahaan, tahap pelaporan, dan tahap pertanggung
jawaban.Demikian jugatingkat pendidikan memoderasi pengaruh sumber daya aparatur terhadap
akuntabilitas alokasi dana desapada tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap pelaporan, dan
tahap pertanggung jawaban.Namun tidak memoderasi untuk tahap penatausahaan.Pemerintah
daerah perlulebih intensif dalam memberikan pelatihan sistem keuangan desa agar akuntabilitas
menjadi lebih baik.

Published
2019-07-24
How to Cite
Cahyani, I., Hardiningsih, P., & Setiawati, I. (2019). PENGARUH SUMBERDAYA APARATUR TERHADAP AKUNTABILITAS DANA PUBLIK. Proceeding SENDI_U, 502-508. Retrieved from https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/sendi_u/article/view/7342