PEMBELAJARAN WISATA MICE (MEETING, INCENTIVE, CONFERENCE AND EXHIBITION) UNTUK MENCIPTAKAN SDM MICE DI KALANGAN MAHASISWA PERHOTELAN UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO
Abstract
Pariwisata MICE merupakan salah satu motor penggerak dalam memenuhi kebutuhan akan penyelenggaraan pariwisata di Indonesia. Pemerintah mencanangkan target kunjungan wisatawan asing sebanyak 20 juta pada tahun 2019. Kemajuan teknologi pada era globalisasi menyebabkan persaingan yang semakin kompleks sehingga banyak diselenggarakan forum-forum serta pertemuan baik skala nasional maupun internasional dan merupakan salahsatu prospek industri MICE yang menjanjikan. Kota Semarang dicanangkansebagai salah satu dari 10 kota MICE, dimana MICE tersebut tentunya membutuhkan SDM MICE dalam mendukung kegiatan penyelenggaraan event pariwisata.Manajemen Perhotelan Universitas Dian Nuswantoro termasuk salah satu program studi yang mengaplikasikan pembelajaran MICE di dalam salah satu mata kuliah Introduction of Meeting, Incentive, Conference and Exhibition. SDM MICE saat ini sangat dibutuhkan dalam mendukung wisata MICE di Kota Semarang. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan tiga siklus. Ketiga siklus tersebut digunakan untuk mengetahui sejauh mana peningkatan pengetahuan MICE serta menjadi SDM MICE di kalangan mahasiswa Manajemen Perhotelan. Mahasiswa manajemen perhotelan Universitas Dian Nuswantoro mempunyai bekal dan mampu menyelenggarakan kegiatan Meeting, Incentive, Conference and Exhibition dalam skala kecil dilingkungan kampus. Adanya SDM MICE yang sudah terbentuk nantinya dapat mendukung serta menyelenggarakan suatu event yang jauh lebih besar di kota Semarang dan pastinya dapat mendukung pariwisata MICE di Kota Semarang.
Published
2018-08-20
How to Cite
Septemuryantoro, S., & Dima, C. (2018). PEMBELAJARAN WISATA MICE (MEETING, INCENTIVE, CONFERENCE AND EXHIBITION) UNTUK MENCIPTAKAN SDM MICE DI KALANGAN MAHASISWA PERHOTELAN UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO. Proceeding SENDI_U. Retrieved from https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/sendi_u/article/view/6013
Section
Articles