PERANCANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF ELEKTRONIKA DASAR DENGAN FRAMEWORK RAD (RAPID APPLICATION DEVELOPMENT) MENGGUNAKAN HTML

  • Wahyu Hidayat
  • Nugroho Arif Sudibyo

Abstract

Pendidikan adalah suatu proses sistematis yang bertahap serta berkelanjutan dimana setiap saat terjadi perkembangan baru sebagai upaya peningkatan output pembelajaran. Penggunaan media pembelajaran yang tepat dapat menjadikan proses belajar menjadi menarik dan menyenangkan serta dapat mengurangi kesalahfahaman. Dengan tujuan ingin memberikan pengalaman belajar yang menarik tentang mata kuliah materi elektronika peneliti melakukan rancang bangun multimedia e-learning menggunakan HTML. Metode yang dilakukan adalah menggunakan metode Rapid Application Development (RAD). Metode ini dilaksanakan menggunakan 4 tahap yaitu, Studi pendahuluan, Pembangunan media sistem, penerapan rancang bangun, dan evaluasi penelitian. Hasil dari penelitian ini adalah rancang bangun multimedia interaktif elektronika dasar dengan menggunakan bahasa HTML yang mampu dijangkau pembelajar . Media pembelajaran ini dharapkan mampu digunakan untuk menarik perhatian dan konsentrasi belajar pembelajar sehingga mampu menambah pemahaman pembelajar terhadap materi.
Published
2018-08-20
How to Cite
Hidayat, W., & Sudibyo, N. (2018). PERANCANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF ELEKTRONIKA DASAR DENGAN FRAMEWORK RAD (RAPID APPLICATION DEVELOPMENT) MENGGUNAKAN HTML. Proceeding SENDI_U. Retrieved from https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/sendi_u/article/view/5985