DAMPAK SERANGAN VIRUS KOMPUTER TERHADAP PERUSAHAAN DI BATAM

  • Muhamad Sigid Safarudin

Abstract

Menurut Sigid (2016) virus yang dimaksud komputer adalah program atau aplikasi pada komputer yang dapat mengubah, memanipulasi, mereplikasi dan bahkan merusak dan mengganggu pengguna komputer. Serangan virus komputer menimbulkan kerusakan / dampak negatif pada perusahaan. Quarshie, Koi-Akrofi dan Odoom (2012) hasil penelitian menyimpulkan bahwa hanya beberapa bulan kerugian finansial bisa mencapai ribuan dolar AS akibat serangan virus komputer. Metode yang digunakan dalam analisis masalah ini adalah menggunakan metodologi literatur dan kuesioner. Partisipasi responden dalam penelitian ini 90% dari total anggota IPSM Kepri atau sebanyak 225 responden. Rata-rata pengguna komputer di Batam terkena serangan virus komputer terlepas dari semua PC/Laptop yang digunakan telah terinstal antivirus. Perusahaan di Batam umumnya mendapatkan serangan virus komputer melalui akses internet, mengunduh file / program dari internet
serta membuka email dengan file terlampir yang terinfeksi virus komputer. Hampir 75% perusahaan di Batam menderita kerugian akibat serangan virus komputer. Selain itu, TI di setiap perusahaan membutuhkan waktu yang relative lama untuk memperbaiki komputer / PC yang telah terinfeksi virus komputer.
Published
2018-08-20
How to Cite
Safarudin, M. (2018). DAMPAK SERANGAN VIRUS KOMPUTER TERHADAP PERUSAHAAN DI BATAM. Proceeding SENDI_U. Retrieved from https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/sendi_u/article/view/5963