EVALUASI KELAYAKAN TARIF KERETA API SENJA UTAMA YOGYAKATA – JAKARTA KELAS BISNIS GUNA MENINGKATKAN PELAYANAN PARIWISATA

  • Suwardi Suwardi

Abstract

Untuk meningkatkan dan menggalakan pariwisata perlu adanya transportasi yang mamadai. Salah satunya adalah transportasi kereta api yang saat sekarang sedang berkembang di jawa dan Sumatra dan merupakan angkutan nasal yang ramah lingkungan. Sehingga sangat cocok untuk peningkatan pelayanan pariwisata. Dengan transportasi yang memadai diharapkan pariwisata akan berkembang dengan pesat yang pada akhirnya akan meningkatkan roda perekonomian. Tujuan dari penelitian Tugas Akhir ini adalah mengetahui besarnya:  Biaya operasi, pendapatan, tarif dan  memperbandingkan tarif dilapangan pada  KA. Senja Utama Yogyakarta – Jakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian  ini  menggunakan metode diskriptif anlitis. Hasil analisis data menunjukkan jumlah penumpang KA Senja Utama Yogyakarta selama satu bulan  sebanyak 49.725 orang.. Load factor sebesar 73,08 %. Biaya operasi kereta api (BOKA) sebesar Rp 38.269.798.010,00 per tahun. Dari analisis menunjukkan besarnya tarif berdasarkan biaya operasi dan okupansi sebesar Rp 98.000,00 dan tarif yang dihitung berdasarkan PT. KAI sebesaar Rp 100.000,00. Berdasarkan tarif hasil analisis diperoleh jumlah pendapatan sebesar Rp 58.476.600.000,00. BCR untuk KA Senja Utama Yogyakarta 1,58 dan NPV untuk KA Senja Utama Yogyakarta - Jakarta  sebesar Rp 1.827.037.140,00. Dari hasil analisis menunjukan bahwa K A senja Utama masih layak dioperasikan dan masih mendapat untung.

Kata kunci : Kelayakan, Tarif, Biaya Operasi Kereta Api Pariwisata