PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN PERSEPSI HARGA POLIS TARHADAP KEPUASAN DAN ELECTRONIC WORD OF MOUTH PADA PERSEROAN TERBATAS JASA RAHARJA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan pada PT. Jasa Raharja, pengaruh persepsi harga polis terhadap kepuasan pelanggan pada PT. Jasa Raharja, pengaruh kualitas pelayanan terhadap electronic Word of Mouth pada PT. Jasa Raharja, pengaruh persepsi harga polis terhadap electronic Word of Mouth pada PT. Jasa Raharja, pengaruh kepuasan pelanggan terhadap electronic Word of Mouth pada PT. Jasa Raharja. Populasi dalam penelitian ini adalah semua peserta asuran PT. Jasa Raharja. Sampel dikumpulkan dengan teknik purposive sampling, peserta yang pernah atau sedang menggunakan layanan berupa pengurusan klaim asuransi PT. Jasa Raharja dan bersedia untuk dijadikan sebagai sampel. Adapun jumlah sampel 180 sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas layanan mempunyai pengaruh yang positif signifikan terhadap kepuasan pelanggan PT. Jasa Raharja, persepsi harga polis berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan PT. Jasa Raharja, kualitas pelayanan tidak berpengaruh signifikan terhadap electronic word of mouth di PT. Jasa raharja, persepsi harga polis tidak berpengaruh terhadap electronic word of mouth di PT. Jasa raharja, dan kepuasan pelangan tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap electronic word of mouth di PT. Jasa raharja.