PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENYAKIT PADA TANAMAN CABAI RAWIT
Abstract
Abstrak
Cabai rawit merupakan salah satu bahan pokok makanan dalam kehidupan sehari-hari. Penanganan penyakit yang terlambat maka akan mengakibatkan tanaman tersebut tidak dapat berkembang, berhenti berproduksi bahkan tanaman cabai rawit tersebut dapat mati. Oleh Karena itu di butuhkan suatu cara yang efektif untuk membantu petani cabai rawit dalam mengetahui penyakitpadatanamancabai rawit. Tujuan penelitian ini adalah merancang dan membangun sistem informasi penyakit pada tanaman cabai rawit.
Metode yang digunakan untuk pengembangan sistem adalah metode prototyping. Analisa dan perancangan sistem menggunakan UML yang terdiri dari diagram use case, diagram class, dan diagram sequence. Untuk menentukan diagram use case digunakan analisa abbot. Untuk membangun sistem ini menggunakan bahasa pemrograman PHP dan data base nya menggunakan MySql.
Penelitian ini telah menghasilkan sistem informasi penyakit tanaman cabai rawit berbasis web, yang memberikan informasi mengenai penyakit cabai rawit, gejala penyakit dan solusinya. Penyakit yang terdapat pada aplikasi ini ada 10 macam dan gejalanya ada 24 macam. Sistem yang dibangun masih memerlukan pengembangan sesuai dengan apa yang diinginkan.
Kata Kunci :Cabai Rawit, Sistem Informasi, Web