Sistem Penjualan Karangan Bunga Berbasis Web (Study kasus : Toko Bunga Nabila Semarang)
Abstract
Abstrak --: Toko bunga Nabila merupakan sebuah toko yang menyediakan berbagai macam karangan bunga yang berlokasi di Kawasan Pasar Kembang Kalisari Jl. Dr.Soetomo Semarang (Depan RS.Tentara). Penjualan pada toko tersebut masih konvensional. Penelitian ini bertujuan menganalisa, mendesign dan membangun sistem penjualan karangan bunga (studi kasus : Toko Bunga Nabila Semarang) berbasis web yang dapat memberikan informasi mengenai promosi, kontak, produk, cara pemesanan, cara pembayaran, stok barang, harga barang, cara pengiriman dan diskon untuk member toko bunga nabila. Perancangan sistem menggunakan diagram UML, metode pengembangan sistem menggunakan metode SDLC ( System Development Life Cycle). Penelitian telah menghasilkan sistem penjualan berbasis web yang dapat melakukan pemesanan dan pembelian karangan bunga, serta dapat memudahkan administrator dalam sistem pengolahan data.
Kata kunci : penjualan, web, karangan bunga, UML.