IMPLEMENTASI WEB SERVICE FACEBOOK DALAM SISTEM INFORMASI JUAL BELI HANDPHONE BERBASIS WEB
Abstract
Abstrak :
Kebutuhan handphone yang demakin meningkat mengakibatkan banyak masyarakat yang membuka usaha jual beli jandphone. Banyak cara yang dilakukan oleh masyarakat dalam melakukan jual beli handphone, misalnya : mengiklankan di media cetak, menitipkan disitus jual beli dan yang paling sering adalah dengan menjualnya di kioas handphone ataupun langsung kepada konsumen yang membutuhkan.
Penelitian ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam melakukan transaksi jual beli handphone secara aman pada sebuah website yang memberikan berbagai informasi yang berkaitan dengan handphone secara jelas dan mudah dipahami dengan memanfaatkan web service facebook.
Proses transaksi pembelian akan mengurangi stock handphone secara langsung, apabila jumlah handphone yang ditawarkan adalah satu maka apabila ada yang meng kklik tombol "beli sekarang" secara otomatis tampilan handphone akan hilang dengan alasan sudah laku. Website ini hanya merupakan prantara jual beli handphone dan proses selanjutnya dapat diselesaikan melalui email atau telepon pemilik handphone.
kata kunci : web service facebook,sisfo handphone,web