SISTEM REKRUITMENT DAN PRESENSI PEGAWAI PADA PT. REX CAPITAL FUTURES SEMARANG

  • 06.01.55.0165 JUNI DWI NUGROHO

Abstract

Abstrak

PT. REX Capital Futures adalah perusahaan  anggota pialang   bursa   berjangka   Jakarta    yang   bergerak dibidang pelayanan jasa keuangan khususnya transaksi perdagangan kontrak berjangka yang dilakukan secara online. Masalah yang dihadapi oleh PT. REX Capital Futures adalah dalam rekruitment pegawai yang masih dilakukan secara manual dengan calon pegawai harus datang langsung untuk melamar pekerjaan dan sistem presensi yang masih  dilakukan secara manual dengan cara  menandatangani kehadiran per hari bagi para pegawai yang menimbulkan pengelolaan data  yang kurang akurat.

Tujuan    penelitian    ini    adalah    membuat    system rekruitment  dan  presensi  pegawai   pada  PT  REX Capital  Futures  Semarang  agar  memudahkan  dalam system pengrekrutan dan presensi pegawai.

Alat analisa yang digunakan adalah Prototype dengan alat  bantu  DFD  ERD.  Sistem  ini  dibangun  dengan menggunakan  perangkat  lunak  Adobe  Dreamweaver

CS3,  AppServ  Open  Project  2-5-10,  pemrograman PHP 5.2.6,  database MySQL 5.0.51b dan web server Apache 2.2.8.

Penelitian ini telah menghasilkan suatu sistem berupa system rekruitment dan presensi  pegawai  yang dapat

memberikan     informasi      berupa     informasi     data recruitment   pegawai   dan   informasi   data   presensi pegawai.

Kata kunci : sistem, rekruitment, presensi, pegawai

 

Published
2013-10-28
How to Cite
JUNI DWI NUGROHO0. (2013). SISTEM REKRUITMENT DAN PRESENSI PEGAWAI PADA PT. REX CAPITAL FUTURES SEMARANG. Information Technology and Telematics, 3(2). Retrieved from https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/fti3/article/view/1872