Implementasi Image Statistic Method pada Pengolahan Citra Digital

  • Eddy Nurraharjo

Abstract

Penelitian klasifikasi kematangan buah mangga dilakukan guna memberikan pendekatan yang terbaik terhadap perubahan kematangan berdasarkan warna kulit buah. Klasifikasi kematangan diawali dengan pemrosesan pemeraman dan perubahan warna. Berikutnya dilakukan akuisisi data dengan menggunakan kamera digital, untuk setiap obyek pengamatan (sebagai obyek pelatihan). Pengambilan data keseluruhan selama periode pemeraman kemudian akan diperhitungkan kembali hingga diperoleh data rata-rata untuk sejumlah obyek citra pelatihan, dan berdasarkan data ini kemudian akan diolah untuk memperoleh range dan interval terhadap kategori kelas, yaitu mentah, matang dan masak. Kemudian data ini diolah dengan menggunakan pendekatan metode statistika yaitu korelasi untuk mengamati warna yang paling memiliki kedekatan terhadap pengaruh pemeraman. Kemudian nilai regresi akan mengukur tingkat kedekatan pengaruh hari terhadap perubahan warna. Data ini akan digunakan untuk melakukan klasifikasi umur pemeraman dan data interval kelas akan digunakan untuk klasifikasi kategori kelas.
How to Cite
Nurraharjo, E. (1). Implementasi Image Statistic Method pada Pengolahan Citra Digital. Dinamik, 17(1). https://doi.org/10.35315/dinamik.v17i1.1611
Section
Articles