PENGARUH KEPUASAN KERJA DAN KEPUASAN GAJI TERHADAP KEINGINAN PINDAH KERJA DENGAN KOMITMEN ORGANISASIONAL SEBAGAI MEDIASI

  • 09.3502.0507 M. Azmi Falanzi
  • Sih Darmi Astuti

Abstract

Penelitian ini mengambil obyek penelitian pada PT. Nyonya Meneer Semarang. Alasan pemilihan obyek penelitian disebabkan karena kondisi PT. Nyonya Meneer Semarang yang
tingkat turnover atau keluarnya karyawan tergolong tinggi berkisar antara 2% per tahun ada karyawan yang keluar. Hal ini mendorong dilakukannya penelitian tentang faktor-faktor yang mempengaruhi keinginan pindah kerja (turnover) karyawan di PT. Nyonya Meneer Semarang tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh antara kepuasan kerja, kepuasan gaji terhadap komitmen organisasional PT. Nyonya Meneer Semarang. Dan untuk menganalisis pengaruh antara kepuasan kerja, kepuasan gaji dan komitmen organisasional terhadap keinginan pindah kerja karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang. Sampel dalam penelitian ini adalah 100 responden yang dianggap sudah mewakili dari seluruh populasinya. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan pusposive sampling yaitu pengambilan sampel didasarkan kriteria atau pertimbangan antara lain : karyawan tetap yang bekerja minimal selama 2 tahun, dan berpendidikan minimal SMA. Hasil pengujian diperoleh bahwa secara parsial (individu)
terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara kepuasan kerja dan kepuasan gaji terhadap komitmen organisasional. Dan secara parsial (individu) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara kepuasan kerja, kepuasan gaji dan komitmen organisasional terhadap keinginan pindah kerja. Rekomendasi penelitian yang akan datang antara lain : faktor yang berpengaruh terhadap komitmen organisasional dan keinginan pindah kerja tidak hanya dibatasi pada variabel kepuasan kerja dan kepuasan gaji. Hal ini tentunya menjadikan informasi bagi penelitian mendatang untuk menganalisis faktor lain yang mempengaruhi komitmen organisasional dan keinginan pindah kerja selain variabel-variabel bebas tersebut.

Kata kunci: kepuasan.kerja, kepuasan.gaji, komitmen organisasional.dan keinginan pindah kerja